Jurus Sukses SNMPTN 2016



Jurus Sukses SNMPTN 2016

Assalamualaikum..
Kali ini admin Nina akan membahas beberapa jurus sukses masuk SNMPTN yang admin dapatkan dari beberapa sumber terpercaya :D

Kita ketahui terlebih dahulu bahwa SNMPTN adalah kepanjangan dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Seleksi ini dilakukan dengan menggunakan nilai raport dari semester 1-5. Semuanya dilakukan oleh guru BK sekolah bersangkutan. Siswa hanya bertugas memverifikasi nilai apabila ada nilai yang salah atau keliru.

Nah, ini beberapa jurusnya:

1.      Prioritaskan PTN yang benar-benar ingin kamu masuki. Karena terkadang ada beberapa universitas yang langsung menolak apabila universitas itu diletakkan pada pilihan kedua.
Jurus Sukses SNMPTN 2016
2.      Perhatikan pemilihan jurusan dengan nilai raportmu. Seandainya kamu selalu menjadi juara kelas atau bahkan pararel sekolah, kamu jangan sekali-kali meremehkan. Karena saingan kamu tidak hanya satu sekolah, satu kabupaten, atau satu provinsi, melainkan seluruh Indonesia.


3.      Usahakan jangan sampai ada banyak teman kamu yang memilih jurusan sama. Saling tanya itu solusi terbaik. Jika saja satu kelas kamu yang memilih jurusan A lima orang, kamu harus berpikir lagi. Bandingkan nilai raport kamu dengan nilai raport mereka yang memilih jurusan sama. Apakah lebih rendah atau justru lebih tinggi. Jika nilai rapot kamu lebih rendah, maka sebaiknya mundur saja, ganti jurusan lain.

4.      Cari tau data kakak kelas kamu yang keterima diunversitas yang kamu tuju dan apa jurusan yang diambil. Jika ada kakak kelas yang mengambil jurusan A diuniversitas A banyak, peluang kamu masuk kesana lumayan besar. Setiap universitas selalu mempertimbangkan angkatan sebelumnya untuk menerima calon mahasiswa baru.

5.      Jangan coba-coba berani mengambil universitas yang jelas-jelas telah memblack list sekolah kamu. Karena bisa dipastikan kamu tidak akan lolos. Black list biasanya bisa sampai tiga tahun, tergantung kebijakan universitas masing-masing.


6.      Terakhir, jangan lupa selalu berdoa. Minta restu sama orang tua, minta maaf sama guru-guru serta teman-teman supaya dimudahkan. Kata kepala sekolah admin, rajinlah bershodaqoh, istiqomahkan dalam membaca asmaul husna, dan juga selalu sempatkan untuk shalat dhuha diwaktu istirahat pertama.

Sekian jurus yang dapat admin sampaikan, apabila kurang paham bisa ditanyakan kok ;)
Semoga semua pembaca disini bisa dimudahkan segala urusan, dan bisa diterima di Perguruan Tinggi Negeri manapun yang mereka inginkan. Amin. 

Syukron ^^
Nina Fitriani

Bagikan

Jangan lewatkan

Jurus Sukses SNMPTN 2016
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Tertarik mengikuti Catatan Senja dan artikel tentang tips menulis, ngoblog, dan sastra terbaru? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Kritik dan Saran anda sangat dibutuhkan demi kemajuan blog kami..